Wednesday, May 20, 2009

Facebook berbahasa Indonesia dihack

Jakarta - Sebuah keganjilan ditemukan pada situs Facebook berbahasa Indonesia. Pada halaman muka situs ini, terdapat tulisan aneh yang tidak pernah ada sebelumnya. Diduga, Facebook berbahasa Indonesia dihack. Benarkah?

Pantauan detikINET, Senin (12/7/2010), halaman muka Facebook Indonesia, tepatnya di bawah kata MENDAFTAR terdapat tulisan aneh.

"trnyt hslny tdk memuaskn..hikzhikz," demikian bunyi tulisan pendek yang tertera di halaman Facebook tersebut. Tulisan aneh ini diketahui telah bertengger di Facebook Indonesia sejak Minggu (11/7/2010).

Namun sejauh ini, belum ada keluhan dari para pengguna Facebook Indonesia. Kemungkinan besar tidak banyak yang menyadarinya.

Selain itu, insiden ini memang hanya sedikit mengubah tampilan Facebook. Sedangkan akses ke situs jejaring sosial itu tidak terganggu.

Pada versi Bahasa Inggris tulisan itu berbunyi 'It's free (and always will be)'. Ada apa dengan Facebook sebenarnya? Serangan pihak iseng atau salah penerjemahan?

Update: Pada Senin (12/7/2010), pukul 07:00 WIB, tampilan halaman awal Facebook telah kembali normal. Teks aneh yang tadinya muncul kini kembali bertuliskan: Gratis (sampai kapan pun).

( rns / wsh ) sumber utama : http://www.detikinet.com/read/2010/07/12/065048/1397062/398/facebook-indonesia-di-hack/?i991102105

No comments: