Tuesday, October 5, 2010

Info penerimaan CPNS OKTOBER 2010 Wilayah Riau| Pekanbaru dan sekitarnya| info penerimaan CPNS 2010

INFO PENERIMAAN CPNS 2010Nampaknya di beberapa daerah dan kota di Indonesia sudah mulai mempersiapkan diri untuk melakukan penerimaan CPNS, seperti yang pernah saya tulis ada beberapa daerah yang sudah mempersiapkan diri untuk melakukan penerimaan PNS diantaranya daerah KEPRI, BATAM, TG.PINANG, MATARAM, TASIKMALAYA , dll. Dan kali ini saya mau memberi info bagi pencari kerja yang berminat jadi Pegawai Negeri Sipil (PNS). Dalam waktu dekat ini, seleksi CPNS akan segera digelar.

Untuk wilayah Riau, Pekanbaru dan sekitarnya menurut info yang saya dapat dari Riaupos.com, kalau tahun 2010 Provinsi Riau memperoleh formasi CPNS untuk 3.098orang. Jumlah tersebut akan dibagi menurut kabupaten/kota yang ada di Riau dan sesuai dengan keperluan masing-masing satuan kerja.formasi 2010 ini mengalami penurunan dibandingkan penerimaan tahun sebelumnya yang mencapai 7.293 lowongan CPNS, namun Saqlul(Kepala BKD Riau H Said Saqlul Amri) mengaku hal tersebut sudah cukup baik.''Kita terima saja dan kita sudah berusaha. jika tahun ini bisa kita selesaikan dengan baik, kita akan perjuangkan tahun akan datang. Selain itu, tenaga honorer angkatan 2005 juga sudah kita data dan dipastikan mereka akan menjadi PNS akan datang,'' jelasnya.

Meski pusat sudah memastikan akan ada penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang akan dilaksanakan pada Oktober mendatang, namun Pemprov Riau belum dapat memberikan keputusan kapan penerimaan akan dilaksanakan, termasuk formasi CPNS yang diperlukan.Bahkan hal tersebut baru akan dirapatkan Badan Kepegawaian Daerah (BKD) se-Riau bersama BKD Riau. Karena itu, BKD belum memastikan kapan tanggal pasti tahapan seleksi penerimaan CPNS di lingkungan Pemprov Riau maupun Pemko/pemkab se-Riau.

Hal ini diungkapkan Kepala BKD Riau H Said Saqlul Amri kepada Riau Pos, Kamis (16/9) di Pekanbaru. Menurutnya, kemungkinan akan dilaksankan tahapan penerimaan CPNS formasi 2010 memang dipastikan menjelang akhir tahun atau sesudah Idul Fitri, hanya saja saat ini formasi belum ditentukan untuk setiap kabupaten dan kota serta Pemprov itu .Hal ini menyusul telah ditetapkannya jadwal penerimaan CPNS 2010 oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi yaitu dimulai Oktober dan paling lambat Desember.

Mengenai tanggal pasti pelaksanaan untuk wilayah Riau belum ada kepastian . Tapi yang jelas bagi anda yang berada di wilayah Prov.Riau sudah saatnya mempersiapkan segala sesuatunya, serta rajin-rajin untuk menggali info penerimaan CPNS ini ke dinas terkait maupun info dari koran-koran lokal .

sumber gambar : riau.go.id

No comments: